Prediksi CryptoWatch: Bitcoin Bisa Naik ke US$5.400

Bitcoin (BTC) tampak baru saja “memantul menurun” dari trendline menurunnya. Namun, BTC terlihat kembali diminati oleh pelaku pasar, sehingga BTC kembali terdorong naik. Selama BTC mampu bertahan di atas level US$3.300, maka potensi BTC untuk naik kembali akan cukup besar. Demikian disampaikan Christopher Tahir, Analis CryptoWatch kepada Blockchainmedia.id hari ini.

“Berdasarkan data di Binance, saat ini kami membuat skenario prediksi BTC yang kami percaya akan mencapai level US$5400 dalam waktu beberapa bulan ke depan. Bagi para trader, disarankan untuk membeli di harga saat ini dan diharapkan melakukan take profit (TP) di kisaran level US$4.841-4.880. Kemudian beli kembali ketika harga koreksi ke level US$4.323-4.563. Lakukan TP lagi di kisaran level US$5.400-5.750,” katanya.

Sedangkan bagi para hodler, Christopher menyarankan, strategi beli berkala selama BTC bertahan di atas level US$3.300. Gunakan penurunan sebagai momen beli lebih banyak dengan jumlah rupiah yang tetap. [vins]

Penyangkalan (Disclaimer):
Perdagangan mata uang kripto (cryptocurrency) mengandung risiko yang sangat tinggi. Semua analisis harian yang dibuat oleh @cryptowatchasia murni bertujuan untuk pembelajaran dan bukan merupakan rekomendasi untuk melakukan transaksi jual-beli mata uang kripto (cryptocurrency) tertentu. Investor dan trader bertanggung jawab sepenuhnya atas segala keputusan transaksi yang diambil.

Terkini

Warta Korporat

Terkait