Bos Binance Orang Terkaya, Rp37 Triliun, di Dunia Aset Kripto

Changpeng Zhao (CZ), bos bursa aset kripto Binance, tercatat sebagai orang terkaya di dunia aset kripto. Hurun Global Rich List menyebutkan CZ punya kekayaan hingga US$1,3 miliar pada tahun lalu. Tapi tahun ini “duitnya” berlipat dua kali menjadi US$2,6 miliar (lebih dari Rp37 triliun).

Di peringkat kedua sebagai orang terkaya di dunia aset kripto adalah pendiri Bitmain, produsen alat tambang Bitcoin, Micree Ketuan Zhan. Ia sukses menumpuk kekayaan hingga US$1,6 miliar.

Tapi, duit sebanyak itu jauh lebih sedikit daripada tahun lalu yang mencapai Us$2,7 miliar. Ya, Micree turun tahta berbanding CZ.

Pada Oktober 2019 lalu, Micree bikin heboh jagat aset kripto, pasalnya sang sahabat, Jihan Wu, yang juga pendiri Bitmain, mendepaknya dari perusahaan. Jihan Wu sendiri tak masuk daftar orang terkaya versi Hurun itu. Padahal tahun lalu, Wu punya duit sebesar US$1,5 miliar.

Miliarder aset kripto lainnya untuk tahun ini adalah Xu Mingxing (Pendiri OKCoin) dengan kekayaan bersih US$1,4 miliar, Chris Larsen (Ketua Eksekutif Dewan Ripple) dengan US$1,3 miliar, Li Lin, (Pendiri Huobi) dengan US$1,1 miliar dan Brian Armstrong (CEO Coinbase) dengan US$1 miliar.

Namun bicara kekayaan, belum ada yang mengalahkan CEO Amazon Jeff Bezos pada tahun ini, dengan kekayaan bersih $140 miliar. Kekayaan turun US$7 miliar dibandingkan tahun lalu. [TheBlock/red]

Terkini

Warta Korporat

Terkait