Bos bursa aset kripto Triv, Gabriel Rey mengatakan bahwa saat ini lahan parkir uang kian terbatas yang bisa memberikan imbal hasil baik guna melawan inflasi. Akibatnya Bitcoin akan terus tumbuh secara pantas di tahun 2021 ini.
Hal itu disampaikan Rey terkait terus melonjaknya harga Bitcoin lebih dari Rp500 juta per BTC pada dini hari tadi.
“Lonjakan harga Bitcoin dini hari tadi adalah cerminan apresiasi besar terhadap kelas aset baru itu. Masyarakat kian sadar, bahwa lahan parkir duit untuk memberikan keuntungan besar kian terbatas. Situasi itu, menurut saya momen yang pantas bagi Bitcoin tumbuh lebih tinggi pada tahun ini,” kata Rey, Kamis (7/1/2021) melalui surat elektronik.
Rey juga menegaskan, dengan cairnya stimulus baru dan bunga yang terus menerus dijaga rendah, investor hanya memiliki pilihan, yakni saham, emas, aset kripto dan komoditas lainnya.
Terlebih di beberapa negara di Eropa sejak lama berlaku suku bunga negatif, yang berarti Anda harus membayar untuk menyimpan uang di bank.
“Bahkan di Denmark bunga KPR untuk jangka waktu 30 tahun sudah 0 persen, Jadi Anda bisa membeli rumah dan menyicil selama 30 tahun tanpa bunga. Hal ini menunjukkan betapa melimpahnya uang tunai di pasar saat ini. Belum lagi tambahan PPP loan dan program buying bond oleh The Fed. Kita bisa lihat juga Microstrategy bisa mendapatkan pinjaman dana dari publik sebesar US$650 juta dalam dengan waktu yang sangat singkat, lalu dibelikan Bitcoin,” terang Rey.
Selama stimulus ini berlangsung, lanjut Rey, tidak ada perlu takut berinvestasi di instrumen-instrumen investasi dalam jangka panjang, termasuk Bitcoin, terlebih The Fed berjanji akan meneruskan kebijakannya di sepanjang tahun 2021 ini.
“Tingkat likuiditas dolar AS yang tinggi itu mengalir masuk ke pasar aset kripto, termasuk Bitcoin. Aliran dana ke aset kripto benar-benar mencapai titik tertinggi bahkan lebih dari ketika bull run tahun 2017 silam. Bahkan kita lihat bahwa di harga US$30 ribu per BTC pun, institusi tidak gentar untuk membeli Bitcoin,” kata Rey mengacu pada pembelian aset kripto besar-besaran oleh One River di Coinbase di awal Januari 2021 ini.
One River Beli Bitcoin Besar-besaran di Harga US$30 Ribu per BTC di Coinbase?
Rey menyarankan untuk menjual (take profit) Bitcoin seperlunya saja. Karena kalau menjual lebih, investor tak punya lahan lebih banyak lagi untuk memarkirkan uang dan memberikan imbal hasil besar. [red]