IKLAN
Banner IUX

BTC Bull Run Segera Dimulai? Ini Faktor Pendorong Utamanya

Banner IUX

Banyak pihak kini menantikan momen penting yang diprediksi akan terjadi dalam waktu dekat. Peristiwa ini diyakini bisa menjadi katalis utama yang mendorong terjadinya BTC bull run. Lalu, apa faktor yang menjadi pemicu tersebut?

Pemangkasan Suku Bunga Jadi Katalis BTC Bull Run

Menurut Bull Theory di X pada Selasa (16/09/2025), The Fed diperkirakan segera memangkas suku bunga. Terakhir kali langkah serupa dilakukan pada September 2024, yang berlanjut hingga akhir tahun. Dampaknya sangat terasa: pasar dibanjiri likuiditas dan aset berisiko, termasuk Bitcoin dan kripto secara keseluruhan.

Bull Theory menilai pemangkasan suku bunga The Fed didorong oleh kondisi ekonomi AS yang mulai melemah. Tingkat pengangguran tercatat lebih tinggi dibanding beberapa tahun terakhir, sementara inflasi yang sebelumnya sulit dikendalikan kini sudah relatif terkendali.

“Pengangguran lebih tinggi dibanding beberapa tahun terakhir. Sementara itu, inflasi yang sebelumnya sulit dikendalikan kini terkendali. Kombinasi ini membuat perekonomian mampu menampung banyak likuiditas—dan itulah yang diberikan oleh pemangkasan suku bunga,” jelas Bull Theory.

BACA JUGA:  Pasokan Bitcoin yang Cuan Tembus 92 Persen, Apa Selanjutnya?
Peningkatan Tingkat Pengganguran AS - Bull Theory
Peningkatan Tingkat Pengganguran AS – Bull Theory

Dengan ruang lebih longgar, The Fed memiliki alasan untuk menginjeksikan likuiditas ke dalam perekonomian. Mekanismenya sederhana: suku bunga lebih rendah berarti biaya pinjaman semakin murah. Dampaknya, bisnis terdorong berekspansi, konsumen lebih berani membelanjakan uangnya, dan roda ekonomi bisa berputar lebih cepat.

Dampak kebijakan ini terbukti pada 2024. Saat itu, BTC menembus ATH baru, ETH melesat ke US$4.000, dan altcoin terkerek. Menariknya, Bull Theory menilai setup ini lebih besar dibanding tahun lalu, karena jumlah likuiditas yang menunggu di luar sistem saat ini jauh lebih masif.

Likuiditas Besar Menunggu Masuk ke Pasar Kripto

Bull Theory menilai potensi reli ini bisa lebih besar dibanding 2024. Alasannya, jumlah likuiditas yang masih “menunggu di pinggir lapangan” saat ini jauh lebih masif dan menurutnya ada tiga sumber yang berpeluang mengalir ke pasar crypto setelah pemangkasan suku bunga.

BACA JUGA:  Indeks Altcoin Season Melejit 78, PENGU hingga ONDO Jadi Sorotan

1. Stablecoin

Ada lebih dari US$300 miliar stablecoin di DeFi dengan imbal hasil 4–6 persen. Selama ini dianggap “risk-free trade”, tetapi jika dengan kabar terkait pemangkasan suku bunga, dana tersebut diperkirakan akan beralih besar-besaran ke kripto.

“Begitu The Fed mulai memangkas suku bunga, sinyal risk-on akan muncul. Banyak investor akan mengalihkan modal dari imbal hasil stablecoin yang pasif menuju eksposur crypto,” jelasnya.

Stablecoin di DeFi Capai US$300 Milair - Bull Theory
Stablecoin di DeFi Capai US$300 Milair – Bull Theory

2. Dana Pasar Uang (Money Market Funds)

Saat ini, sekitar US$7,5 triliun dana tersimpan di instrumen pasar uang, terutama obligasi jangka pendek (T-bills). Instrumen ini memang menarik perhatian selama imbal hasil masih tinggi.

Namun, ketika The Fed menurunkan suku bunga, yield akan menyusut. Hal ini mendorong dana besar tersebut mencari alternatif baru yang lebih menguntungkan, seperti saham, Bitcoin, Ethereum, hingga altcoin.

Dana Pasar Uang - Bull Theory
Dana Pasar Uang – Bull Theory

3. Berakhirnya Kebijakan QT

Menurut Bull Theory, faktor terakhir yang menjadi katalis bull run Bitcoin dan pasar kripto adalah berakhirnya kebijakan Quantitative Tightening (QT). The Fed menguras seluruh likuiditas tambahan yang disuntikkan saat pandemi lewat kebijakan ini.

BACA JUGA:  Bitcoin Masih Sehat, Analis Soroti Peluang Tembus US$200.000

Begitu pemangkasan suku bunga dimulai, peluang besar QT juga akan dihentikan. Sejarah telah membuktikan, bahwa setiap kali QE aktif atau QT dihentikan, rally kripto biasanya ikut dimulai.

Likuiditas The Fed Menyusut - Bull Theory
Likuiditas The Fed Menyusut – Bull Theory

Sejarah juga mendukung peluang reli ini. Sejak 1980, saat The Fed memangkas suku bunga ketika S&P 500 berada di dekat level tertinggi, pasar saham selalu melanjutkan kenaikan dalam. Karena kripto bergerak mengikuti ekuitas, peluang Bitcoin dan altcoin ikut terkerek sangat besar. 

Sinyal BTC Bull Run dan Kripto Semakin Jelas

Secara keseluruhan, meski volatilitas jangka pendek tak terhindarkan, tanda-tanda besar sudah mulai terbentuk. Dengan likuiditas yang siap mengalir dan kebijakan The Fed yang semakin longgar, fase berikutnya dari bull run BTC dan kripto mungkin saja sudah di depan mata. [dp]


Disclaimer: Konten di Blockchainmedia.id hanya bersifat informatif, bukan nasihat investasi atau hukum. Segala keputusan finansial sepenuhnya tanggung jawab pembaca.

Terkini

Warta Korporat

Terkait