Global Games Show 2025 Abu Dhabi Hadirkan Deretan Pembicara Kelas Dunia

Banner IUX

Dunia game global tengah menantikan Global Games Show 2025, ajang bergengsi yang digelar pada Desember mendatang di Abu Dhabi. Acara ini akan menghadirkan para pemimpin industri game, esports, dan metaverse dari berbagai negara.

AI, Esports, dan Metaverse Jadi Sorotan Global Games Show

Salah satu ajang bergengsi di dunia gaming, Global Games Show 2025, resmi dijadwalkan berlangsung pada 10–11 Desember 2025 di Space42 Arena, Abu Dhabi, berkolaborasi dengan Times of Games dan dipersembahkan oleh VAP Group.

Setelah sukses besar pada edisi perdananya, tahun ini acara tersebut kembali dengan skala yang lebih besar dan visi yang futuristik. Fokus utama tertuju pada inovasi game berbasis AI, pertumbuhan esports, serta pengaruh metaverse terhadap pengalaman bermain daring.

Global Games Show bukan hanya tentang bermain game — ini tentang membangun masa depan di mana kreativitas, teknologi, dan komunitas bersatu dalam satu ekosistem yang inklusif,” tulis pernyataan resmi di situs acara.

BACA JUGA:  DOGE Menatap US$0,4, Remittix Pikat Investor dengan Beta Wallet

Global Games show 2025 Abu Dhabi

Dengan dukungan penuh dari Abu Dhabi Convention & Exhibition Bureau, ajang ini semakin mempertegas ambisi Uni Emirat Arab untuk menjadi pusat industri gaming dan esports di kawasan Timur Tengah.

Abu Dhabi sendiri tengah melaju cepat dalam membangun ekosistem gaming. Dengan nilai ekonomi yang menembus US$1,5 miliar serta dukungan dari AD Gaming dan twofour54, kota ini berhasil menarik perhatian banyak studio, pengembang, dan tim esports.

Menambah daya tariknya, Space42 Arena — arena berteknologi tinggi dengan konsep futuristik — siap menjadi panggung bagi para gamer, kreator, dan investor dari seluruh dunia untuk berkumpul dalam satu ruang yang imersif dan interaktif.

Panggung untuk Para Visioner

Gelaran Global Games Show 2025 semakin menarik adalah hadirnya para tokoh yang telah membentuk masa depan industri game. Di antaranya Dirk Lueth, Co-Founder & Co-CEO Upland, pelopor ekonomi metaverse dan properti digital, serta Sébastien Borget, Co-Founder & COO The Sandbox.

BACA JUGA:  Inilah 5 Token yang Sempat Bikin Heboh Investor

Dari Timur Tengah, Mohammed Yaseen, pendiri Esports & Gaming Association UAE, akan membagikan pengalamannya dalam mendorong pertumbuhan komunitas esports di kawasan tersebut — menjadikan UAE salah satu pusat esports paling cepat berkembang di dunia.

Pengisi acara Global Games show 2025 Abu Dhabi

Nama lain yang tak kalah berpengaruh adalah Johnson Yeh, pendiri dan CEO Ambrus Studio sekaligus mantan Managing Director Riot Games di Tiongkok, yang akan mengulas bagaimana esports dapat menjadi fondasi ekonomi digital masa depan.

Selama dua hari, para visioner akan mengisi panggung dengan berbagai topik seperti “Beyond the Game: How Esports Will Define Abu Dhabi’s Tech & Game Economy”, “AI-Generated Game Design: Is Machine Creativity Taking Over?”, hingga “The Metaverse Effect: Changing Multiplayer Gaming Experience.” 

Dari Abu Dhabi, Masa Depan Gaming Dimulai

Acara Global Games Show 2025 bukan sekadar pameran atau konferensi biasa. Event ini menjadi wadah di mana ide, teknologi, dan komunitas global bersatu untuk membentuk arah baru industri game.

BACA JUGA:  Mengenal Arctic Pablo (APC), Memecoin yang Lebih dari Sekadar Hype

Selain sesi utama, acara juga akan diwarnai oleh berbagai side event selama sepekan penuh — mulai dari sesi networking, presentasi proyek, hingga pertemuan eksklusif dengan para founder, developer, dan juga investor global.

Lebih dari sekadar ajang tahunan, Global Games Show 2025 adalah momentum penting bagi lahirnya ide-ide besar yang akan menentukan arah masa depan dunia game. Dari Abu Dhabi, babak baru industri gaming dimulai.

Harga early-bird ditawarkan untuk periode terbatas, dan tiket kini sudah tersedia. Daftar di sini. [dp]


Disclaimer: Konten di Blockchainmedia.id hanya bersifat informatif, bukan nasihat investasi atau hukum. Segala keputusan finansial sepenuhnya tanggung jawab pembaca.

Terkini

Warta Korporat

Terkait