Harga DOGE Bisa Mencapai US$0,16 (Rp2400)?

Perusahaan analisa kripto Santiment mengungkap, sentimen sosial harga DOGE mencapai level yang belum terlihat sejak bulan Oktober tahun 2022 lalu.

Saat itu, CEO Tesla Elon Musk merampungkan perjanjian untuk membeli situs media sosial Twitter. Investor DOGE mengalami euforia dengan harapan Twitter akan mengadopsi DOGE sebagai token pembayaran.

Musk merupakan salah satu pendukung DOGE paling tenar di dunia. Terakhir kali sentimen sosial DOGE mencapai level saat ini, harga Dogecoin turut melonjak setinggi 160 persen.

Santimen berkata volume sentimen sosial menciptakan dorongan positif terhadap aset kripto dan kondisi euforia seringkali menandakan harga telah mencapai puncak.

Menurut Santimen, berdasarkan riwayat harga, animo seputar DOGE seringkali menandakan pasar akan berbalik dan mulai mengalami tren bearish.

Sebagai memecoin, DOGE terpengaruhi oleh sentimen investor. Bila DOGE mampu menguat 160 persen seperti pada bulan Oktober 2022, harganya akan melampaui US$0,16 dan mencapai US$0,23.

Kendati demikian, ada sejumlah faktor yang perlu dipertimbangkan. Situs analisa sosial Lunar Crush berkata, penyebutan DOGE di media sosial telah meningkat 58,48 persen. Hal ini berarti DOGE banyak diperbincangkan pada beragam situs media sosial.

Di saat yang sama, interaksi sosial terkait DOGE telah menurun 1,12 persen. Angka tersebut berarti investor tidak berminat terhadap perbincangan yang terjadi melalui jejaring sosial.

Watcher Guru melaporkan, harga DOGE dapat reli lebih dari 100 persen dikarenakan adanya stimulus eksternal. Salah satunya adalah Elon Musk telah mengumumkan Twitter akan memiliki opsi pembayaran dalam waktu dekat.

Tetapi belum ada konfirmasi soal DOGE digunakan sebagai salah satu aset kripto yang diterima untuk pembayaran Twitter. Investor DOGE berharap hal tersebut menjadi kenyataan mengingat Musk adalah penggemar DOGE.

Sebelumnya, Musk telah menerima DOGE untuk pembayaran produk-produk Tesla. Bila Twitter menerima DOGE sebagai alat bayar, memecoin nomor satu ini dapat mencapai harga all-time high baru.

Harga DOGE diperdagangkan pada harga US$0,088, menurun 0,3 persen dalam kurun waktu 24 jam menurut data CoinGecko. Harga DOGE menduduki peringkat 11 dengan kapitalisasi pasar sebesar US$12,18 milyar dan volume perdagangan US$533 juta. [ed]

Terkini

Warta Korporat

Terkait