Harga FLOKI Diprediksi Bisa Naik Hingga 200 Persen!

Floki Inu kembali mendapatkan momentum setelah beberapa hari stagnan di rentang harga US$0,00023 hingga US$0,00024. Hari ini, harga FLOKI melonjak lebih dari 8 persen, berhasil mengungguli meme coin populer lainnya dan menarik perhatian investor.

Meski pasar kripto secara keseluruhan mengalami koreksi dalam 24 jam terakhir, FLOKI justru mencatatkan penguatan yang signifikan. Ini menunjukkan daya tahan FLOKI meskipun banyak token lain tertekan. Kenaikan kali ini mungkin tidak seagresif sebelumnya, namun tetap memberikan sinyal positif bagi investor.

Listing di Coinbase

Kenaikan harga FLOKI tampaknya dipicu oleh pengumuman listing di salah satu platform terbesar saat ini, yaitu Coinbase. Langkah ini menjadi sorotan, mengingat sebelumnya Coinbase telah mendaftarkan meme coin populer lainnya seperti PEPE. 

Tampaknya, bursa tersebut berupaya mengikuti tren dengan memberikan lebih banyak opsi perdagangan untuk berbagai koin meme yang tengah naik daun, termasuk Floki Inu.

Harga Floki Inu terlihat melonjak dari level US$0,00022 menjadi US$0,00026. Meski secara nominal kenaikan ini terbilang kecil, dalam kondisi pasar yang saat ini tengah mengalami koreksi, lonjakan ini merupakan perkembangan yang sangat positif. 

Pergerakan Harga Meme Coin Floki terlihat mulai naik
Pergerakan Harga Meme Coin Floki – Coinmarketcap

Hal ini menunjukkan bahwa minat terhadap token ini tetap kuat meskipun sentimen pasar secara keseluruhan sedang melemah.

Selain itu, volume perdagangan FLOKI juga mengalami lonjakan besar, meningkat sekitar 150 persen dibandingkan hari sebelumnya. Kenaikan volume ini menjadi indikasi bahwa para trader mulai kembali tertarik pada token ini.

Harga FLOKI Bisa Naik 200 Persen

Menurut analisis yang diungkap oleh pengamat kripto, Ceciliones di TradingView, grafik mingguan Floki Inu (FLOKI) menunjukkan potensi untuk memulai reli bullish besar berikutnya dan bahkan bisa naik sangat besar.

“Jika berhasil breakout dari level ATH sebelumnya, harga diperkirakan akan naik hingga 200 persen dalam rally bullish,” tegasnya.

Analisis yang dia ungkap juga mencatat beberapa fase akumulasi yang menjadi dasar penting untuk kenaikan harga FLOKI. Area akumulasi ini ditandai dengan konsolidasi harga di rentang tertentu, mencerminkan bahwa investor telah menetapkan support utama sebelum membeli kembali FLOKI.

Fase akumulasi yang terbaru ditandai dengan ciri khas berbeda dibandingkan dengan sebelumnya

“Akumulasi yang ditandai dengan warna biru berbeda dari yang lainnya. Fase ini adalah yang terbesar dan stabil di support level yang kuat (Fibonacci 0.618 pada grafik mingguan),” jelasnya pada analisis tersebut.

Prediksi Harga FLOKI bisa meningkat lebih dari 200 persen
Prediksi Harga FLOKI – Ceciliones

Grafik menunjukkan bahwa harga coin crypto ini telah beberapa kali menguji ulang level tertinggi sepanjang masa (ATH). Ini menandakan bahwa level tersebut merupakan resistance yang sangat penting. Jika level ini berhasil ditembus, diprediksi akan terjadi lonjakan harga yang signifikan.

Prediksi ini didasarkan pada pola historis FLOKI, di mana setiap kali fase akumulasi selesai, harga cenderung melanjutkan tren bullish yang kuat. 

Altseason 2024 Didominasi Koin Meme

Kenaikan harga FLOKI semakin diperkuat oleh tren altcoin season, yang kali ini diperkirakan akan didominasi oleh koin meme. Prediksi ini telah diungkapkan oleh beberapa analis kripto terkemuka.

Willy Woo, seorang analis terkenal, menjelaskan bahwa altseason kali ini berfokus pada meme coin

“Siklus altcoin ketiga ini tentang meme coin, yang awalnya hanya dianggap lelucon dalam dunia kripto,” ujarnya.

Pendapat serupa juga disampaikan oleh Kevin Susanto, CEO EnviGo!, pada konferensi Indonesia Blockchain Week 2024 yang digelar pada 19 November. Ia menambahkan bahwa token meme kini menjadi sorotan utama dalam altcoin season kali ini.

Dengan melihat grafik mingguan harga Floki Inu yang menjanjikan, ditambah dengan sentimen kuat terhadap pasar koin meme, akumulasi besar, dan listing di platform besar, FLOKI tampaknya siap memulai reli bullish lain. [dp]

Terkini

Warta Korporat

Terkait