Dogecoin (DOGE) kembali menjadi topik panas di komunitas kripto selama beberapa hari terakhir berkat milyarder Elon Musk. Akibat peningkatan harga DOGE baru-baru ini, investor meraih cuan sebesar lebih dari 111 persen dari investasi Dogecoin dalam kurun waktu sepekan.
Sebagai memecoin terbesar, DOGE diluncurkan pada tahun 2013. Menurut data CoinGecko, nilai DOGE setelah meluncur pertama kali adalah sebesar US$0,0005. Pada awal tahun 2014, nilai DOGE merosot dan mencapai harga terendah US$0,0002.
Investasi Dogecoin (DOGE)Â
Selama beberapa pekan setelahnya, nasib DOGE kian membaik dan aset kripto tersebut mulai melesat serta menghapus angka nol. Pada Februari 2014, harga DOGE telah meroket menjadi US$0,0018 yang merupakan all-time high saat itu.
DOGE berhasil mempertahankan nilai selama kurun waktu tertentu tetapi kemudian mulai merosot. Pada bulan Mei 2015, DOGE ambruk dan mencapai all-time low pada harga US$0,00008.
Harga DOGE bertahan stagnan selama beberapa tahun hingga pada tahun 2017 DOGE kembali memanjat dan mencapai harga setara dengan tahun 2014.
Rekor all-time high baru diraih pada tahun 2018 dimana DOGE diperdagangkan di atas harga US$0,01 selama beberapa pekan. Kendati demikian, DOGE turut terseret bersama dengan pasar kripto pada bear market 2018 dan harganya kembali tertekan.
Pada 2021 ketika pasar kripto mengalami bull run, DOGE menembus rekor baru seharga US$0,69 ketika Elon Musk tampil di acara televisi Saturday Night Live. Tidak lama kemudian, DOGE mulai merosot dan kembali mengalami penekanan harga.
Belum lama ini, didorong oleh spekulasi bahwa Musk akan mengintegrasikan DOGE sebagai alat pembayaran bagi jejaring sosial Twitter, DOGE kembali bergairah dan meningkat lebih dari 100 persen.
Watcher Guru melaporkan, dari harga all-time low, DOGE telah melesat 159.288 persen. Investasi Dogecoin senilai US$1.000 pada tahun 2015 kini akan bernilai US$1,59 juta setara Rp25 milyar.
Pada Rabu (02/11/2022), Whale Alert menyoroti alamat dompet yang telah tidak aktif selama hampir sembilan tahun kembali aktif. Alamat tersebut diketahui memiliki 2,3 juta DOGE.
Data on-chain menunjukkan, DOGE tersebut ditransfer ke beragam alamat lain dalam dua kelompok, dimana kelompok pertama mentransfer 2,08 DOGE dan kelompok kedua mentransfer 356,2 juta DOGE dengan biaya transaksi sebesar 63 DOGE. [ed]