Mark Cuban masih mendukung Dogecoin (DOGE). Kali ini, lewat program cashback di situs Dallas Maverick.
Untuk mendapatkan cashback sebesar itu, Anda harus membeli cinderamata di situs klub bola basket Dallas Maverick milik Mark Cuban. Nilai transaksi minimal US$150 dan harus menggunakan pembayaran kripto, di mana Dogecoin adalah salah satunya.
Siapakah Mark Cuban si Penggila Dogecoin?
Cuban adalah investor milyarder yang terkenal melalui acara “Shark Tank”. Ia menjadi sorotan komunitas kripto ketika melemparkan kritik pedas terhadap Bitcoin dan aset kripto.
Kendati demikian, Cuban mengubah sikapnya belum lama ini. Selain menjadi pendukung Bitcoin, ia juga mendorong adopsi kripto Dogecoin (DOGE) melalui beragam kampanye pemasaran yang dilakukan oleh tim Dallas Mavericks.
Dallas Mavericks, tim bola basket profesional yang dimiliki oleh Cuban, memberi hadiah cashback kepada penggemar kripto sebagai bagian dari kampanye “Cryptomania” yang baru diluncurkan.
Siapapun yang membeli cinderamata tim Mavs dalam satu transaksi senilai US$150 atau Rp2,1 juta memakai kripto yang didukung akan mendapat cashback senilai US$25 atau Rp360 ribu.
Kampanye tersebut diperkirakan akan berlangsung hingga akhir tahun ini.
Pada bulan Maret, tim Mavs menjadi tim liga bola basket AS (NBA) yang merangkul Dogecoin sebagai metode pembayaran sehingga penggemar dapat membeli tiket serta cinderamata dengan aset kripto yang disebut sebagai lelucon tersebut.
Hal ini terjadi dua tahun setelah tim itu mulai menerima Bitcoin untuk pembayaran tetapi tidak berhasil. Pada bulan April 2020, Cuban mengungkap tim Mavs hanya berhasil meraup Bitcoin senilai US$130.
Menanggapi respon yang lesu tersebut, Cuban menyoroti permasalahan adopsi Bitcoin. Kendati ia menyatakan telah menerima Bitcoin dan menghimbau penggemar untuk membeli semua cinderamata dengan Bitcoin, Cuban mengklaim Bitcoin senilai US$130 itulah semua Bitcoin yang ia miliki pada saat itu.
Titik Sejarah Dukungan Cuban Terhadap Doge
Di tengah pasar kripto yang meroket di awal 2021, Cuban mengubah sikapnya soal Bitcoin dan industri aset kripto keseluruhan.
Pada bulan April silam, pria yang sebelumnya skeptis dan berkata lebih memilih menyimpan pisang dibanding Bitcoin, memrediksi Bitcoin akan melampaui emas.
“Generasi muda akan mempercayai Bitcoin sebab emas tidak memiliki kegunaan tersendiri. Apa manfaat emas? Tidak ada manfaatnya,” kata Cuban kala itu.
U.Today melansir, pemilik Dallas Mavericks itu berpendapat Dogecoin adalah kripto terkuat berkat komunitasnya. Hal itu turut didukung oleh CEO Tesla, Elon Musk, yang disebut sebagai “Bapak Dogecoin”.
Sah! Vitalik Buterin dan Elon Musk Jadi Penasihat di Dogecoin Foundation
Bahkan, pria yang juga menjadi CEO SpaceX tersebut menjadi salah satu penasihat Yayasan Dogecoin yang baru disusun ulang belum lama ini. Kepentingan Elon Musik diwakili oleh Jared Birchall, CEO Neuralink.
Awal bulan ini, tim Mavs juga mengumumkan penggemar yang membayar dengan Doge akan mendapat diskon istimewa. Hal ini demi mendorong adopsi mainstream kripto meme itu.
Kendati demikian, Cuban tampaknya tidak bertindak sesuai dengan ucapannya. Pada pertengahan Agustus, ia menuai kritik dari komunitas kripto setelah mencuit simpanan kriptonya bernilai tidak lebih dari US$494, nilai yang sangat kecil bagi milyarder tersebut.
Pada bulan Juni, Cuban juga disoroti setelah token DeFi yang ia promosikan anjlok hingga menjadi tidak bernilai. [u.today/ed]