Membaca Peluang Pepe Coin Melejit ke Rp0,031

Ada sejumlah peluang Pepe Coin (PEPE) melejit ke US0,0000021 atau setara Rp0,031, berdasarkan sejumlah analisis teknikal. Ketika artikel ini ditulis, harga PEPE berada di kisaran US$0,00000147 atau setara dengan Rp0,022.

Pepe Coin (PEPE) mengalami lonjakan signifikan, karena sukses menembus garis resistensi diagonal jangka panjang dan mencapai level tertinggi bulanan baru pada 23 Juni 2023. Pergerakan harga ini menunjukkan adanya potensi momentum naik yang lebih lanjut di masa depan.

Price action terkini menunjukkan peluang Pepe Coin akan terus naik, mengindikasikan bahwa jika breakout dapat mengkonfirmasi pergerakan menuju level tinggi bulanan baru.

Para trader dan investor sebaiknya memperhatikan perkembangan ini karena dapat menawarkan peluang menguntungkan.

Pada Mei 2023, ketika kali pertama Pepe Coin masuk di sejumlah crypto exchange besar, ia diperdagangkan di bawah garis resistensi, dengan harga turun menjadi rendah sebesar US$0,00000081 pada 10 Juni 2023.

Namun, harga kemudian mengalami rebound, mengkonfirmasi area US$0,00000088 sebagai support level.

Kemudian pada 21 Juni 2023, Pepe Coin menembus garis resistensi, menandakan usainya fase koreksi. PEPE pun mencapai level tinggi sebesar US$0,0000017 sebelum mengalami retracement mini.

Ditilik berdasarkan Indeks Kekuatan Relatif (RSI) saat ini di time frame harian, RSI berada di atas 50 dan mengalami kenaikan, mengindikasikan tren bullish. Hal ini mendukung validitas breakout dan mengindikasikan potensi apresiasi harga lebih lanjut.

RSI memang dikenal berfungsi sebagai indikator yang berguna. RSI membantu para trader menentukan apakah pasar telah jenuh beli (overbought) atau jenuh jual (oversold), membantu dalam proses pengambilan keputusan untuk mengakumulasi atau menjual.

Namun perlu kita tilik lagi menggunakan Elliot Wave Count pada time frame lebih pendek, yakni 4 jam. Dengan cara ini kita dapat mengidentifikasi peluang Pepe Coin naik yang terkait dengan time frame harian. Prinsip Elliott Wave, yang dipadukan dengan hitungan gelombang bullish, memberikan pemagaman mengenai pergerakan PEPE berikutnya.

Berdasarkan perhitungan Elliot Wave peluang Pepe Coin telah mengikuti tren naik dalam lima gelombang sejak tanggal 15 Juni 2023. Saat ini, PEPE berada dalam gelombang koreksi keempat yang berbentuk segitiga simetris. Jika formula ini benar, maka peluang Pepe Coin akan keluar dari segitiga tersebut dan mencapai level tinggi baru.

Peluang Pepe Coin (PEPE) ke US$0,0000021 (Setara Rp0,031)

Berdasarkan analisis ini, area yang paling mungkin menjadi puncak berada antara US$0,0000019 dan US$0,0000021 (setara Rp0,031).

Proyeksi ini ditentukan dengan menggunakan retracement 1,61 di luar gelombang keempat dan panjang 0,382 dari gelombang satu dan tiga. Namun, jika gelombang lima berlanjut, harga dapat mencapai level resistensi berikutnya di US$0,0000024.

peluang pepe coin

Meskipun prospeknya cukup meyakinkan, penting untuk mempertimbangkan risiko yang mungkin terjadi. Jika terjadi penurunan di bawah level tinggi gelombang satu sebesar US$0,0000010, hal ini akan membatalkan proyeksi bullish, menandakan tren bearish dan kemungkinan mengarah pada penurunan lebih lanjut hingga US$0,000005.

Secara keseluruhan, peluang Pepe Coin telah menunjukkan momentum harga yang kuat, menembus garis resistensi jangka panjang dan mencapai level tertinggi bulanan baru.

RSI mengindikasikan tren bullish, yang mendukung validitas breakout tersebut. Selain itu, analisis hitungan gelombang menunjukkan potensi pergerakan naik yang berkelanjutan. Para trader dan investor sebaiknya memantau peluang Pepe Coin dengan cermat untuk peluang-peluang potensial, sambil tetap mempertimbangkan risiko yang terkait.

Peluang Pepe Coin lainnya disampaikan oleh analisis kripto Sherpa memprediksi adanya lonjakan yang signifikan. Sherpa menyatakan bahwa peluang Pepe Coin bisa mengalami kenaikan lebih dari 64 persen dari harga saat ini.

Sherpa mengandalkan prediksinya pada penggunaan retracement level Fibonacci, sebuah teknik popular dalam analisis teknikal untuk mengidentifikasi sasaran harga yang penting. Menurut analisisnya, Pepe Coin berpotensi untuk mencapai Fibonacci level 50 persen di US$0,00000234 (Rp0,035).

Meskipun Sherpa memperkirakan kemungkinan terjadinya penurunan setelah mencapai level tersebut, ia meyakini bahwa Pepe Coin masih bisa bertahan di pasar, meskipun tidak sekuat sebelumnya. Ia mengakui bahwa kinerja historis meme coin tersebut menjadi faktor dalam penilaiannya.

Pada saat penulisan artikel ini, Pepe Coin diperdagangkan dengan harga US$0,00000142, menunjukkan peningkatan yang mengesankan sebesar lebih dari 2.400 persen sejak terendahnya pada tanggal 18 April 2023 di level US$0,0000000551.

Sementara itu perusahaan analisis kripto Lookonchain baru-baru ini mengamati pergeseran signifikan di pasar crypto yang melibatkan bursa utama. Menurut temuan Lookonchain, seorang investor whale telah menjual sejumlah besar Chainlink (LINK) dan Binance Coin (BNB) untuk memperoleh sejumlah besar Pepe (PEPE) dan Ethereum (ETH).

Disebutkan bahwa whale itu membeli sekitar 1,93 triliun PEPE, setara dengan sekitar US$3,03 juta, dari Binance dalam 24 jam terakhir. Untuk memfasilitasi penarikan besar ini, whale menjual sebagian besar kepemilikannya, yakni LINK dan BNB.

Whale itu menjual 97.735 LINK, dengan nilai sekitar US$592.000, dan 9.883 BNB dengan perkiraan kerugian sebesar US$342.000. Hasil dari penjualan ini kemudian digunakan untuk membeli PEPE dan ETH, menandakan perubahan portofolio kripto PEPE yang besar.

Motif di balik bisa saja bersifat spekulatif. Namun, terlihat bahwa mereka melihat potensi pada PEPE dan ETH, menganggapnya sebagai investasi yang lebih menguntungkan dibandingkan dengan kepemilikan sebelumnya yaitu LINK dan BNB

Lalu, pembelian 227 ETH, yang dikombinasikan dengan perolehan signifikan PEPE, mungkin menunjukkan strategi diversifikasi, dengan Ethereum sebagai aset yang relatif stabil dan mapan yang melengkapi sifat PEPE yang lebih fluktuatif.

PEPE saat ini memiliki kapitalisasi pasar sebesar US$649 juta, menempatkannya di peringkat ke-67 secara global. [ps]

Terkini

Warta Korporat

Terkait