Mengapa Indodax Nomor Satu di Indonesia?

Sebagai salah satu platform perdagangan kripto terbesar di Indonesia, Indodax telah berhasil mengukuhkan posisinya sebagai sang nomor satu, pilihan utama bagi para investor dan trader kripto.

Berdiri sejak 2014, platform ini telah menjadi pelopor dalam industri aset digital di tanah air, diakui sebagai platform yang legal dan aman.

Dengan basis pengguna yang terus bertumbuh, Indodax mengusung berbagai keunggulan yang membuatnya tetap berada di puncak persaingan. Berikut ini adalah alasan mengapa Indodax dianggap sebagai nomor satu di Indonesia.

Legalitas dan Keamanan yang Terjamin

Indodax telah berhasil meraih kepercayaan komunitas kripto Indonesia karena memprioritaskan legalitas dan keamanan bagi para penggunanya.

Platform ini terdaftar dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) serta Kementerian Komunikasi dan Informatika, sehingga menjamin kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku di Indonesia.

Selain itu, dilansir dari Rankia, Indodax juga telah memperoleh sertifikasi internasional, seperti ISO 9001:2015 untuk sistem manajemen mutu, ISO 27001:2013 untuk sistem manajemen keamanan informasi, dan ISO 27017:2015 yang berfokus pada keamanan cloud.

CEO Indodax, Oscar Darmawan, menekankan pentingnya regulasi dalam industri kripto, terutama di tanah air.

“Sebagai pelaku industri, kami memahami bahwa regulasi merupakan elemen penting dalam menjaga integritas dan pertumbuhan pasar kripto,” ujar Oscar Darmawan, dilansir dari Kompas.

Dengan mematuhi standar internasional dan regulasi lokal, Indodax memberikan rasa aman kepada penggunanya, membuatnya unggul dalam industri yang terus berkembang.

Indodax di Peringkat ke-4 Global dalam Kerugian Peretasan Crypto Exchange

Volume dan Likuiditas Transaksi Tinggi

Selain jaminan legalitas, Indodax dikenal memiliki volume transaksi yang tinggi, dengan rata-rata mencapai Rp2 triliun per bulan. Hal ini menunjukkan tingginya minat masyarakat Indonesia terhadap perdagangan aset kripto dan membuat Indodax memiliki likuiditas yang tinggi.

Dengan likuiditas yang memadai, pengguna dapat melakukan transaksi jual beli dengan cepat tanpa risiko slippage yang berarti.

Volume transaksi yang tinggi juga berarti bahwa ada banyak pengguna yang aktif di platform ini, yang dapat menjadi indikasi kredibilitas dan kepercayaan dari pasar terhadap Indodax.

Setelah Indodax, Siapa Korban Keganasan Lazarus Group Berikutnya?

Indodax Tawarkan Beragam Pilihan Aset Kripto untuk Investor Indonesia

Salah satu keunggulan Indodax adalah keberagaman aset kripto yang tersedia. Saat ini, Indodax menawarkan lebih dari 300 jenis aset kripto yang dapat diperdagangkan dengan rupiah.

Diversifikasi ini memungkinkan para investor untuk mengeksplorasi berbagai aset dan memperluas portofolio mereka sesuai dengan strategi investasi yang diinginkan. Dengan pilihan aset yang luas, Indodax menjadi pilihan tepat bagi para trader dan investor yang ingin memiliki fleksibilitas dalam membangun portofolio.

Oscar Darmawan menambahkan bahwa Indodax berkomitmen untuk memberikan edukasi bagi masyarakat agar dapat memahami risiko dan potensi keuntungan dari investasi kripto.

“Kami juga memiliki Indodax Academy, sebuah platform pendidikan yang berfokus pada meningkatkan literasi masyarakat, terutama generasi Z, mengenai aset kripto, investasi dan manajemen keuangan,” ujar Oscar Darmawan, dilansir dari Kontan.

Indodax Diduga Diretas, William Sutanto Mohon Maaf

Biaya Transaksi yang Kompetitif

Dalam perdagangan aset digital, biaya transaksi yang rendah menjadi salah satu faktor yang dipertimbangkan oleh banyak investor. Indodax menawarkan biaya transaksi yang kompetitif, yakni sebesar 0,51 persen untuk perdagangan instan.

Sementara itu, biaya deposit aset kripto di Indodax gratis, dan biaya penarikan aset bervariasi tergantung pada jenis aset serta jaringan yang digunakan. Biaya transaksi yang rendah ini memberikan keuntungan tersendiri bagi pengguna, khususnya bagi mereka yang aktif melakukan jual beli harian.

Film “13 Bom di Jakarta”, Film Action Terbesar yang Diangkat dari Kisah Nyata Perjalanan Indodax

Fitur Keamanan Berlapis

Keamanan pengguna menjadi salah satu prioritas utama Indodax. Untuk menjaga keamanan aset kripto yang tersimpan, Indodax menerapkan sistem keamanan berlapis.

Salah satu teknologi keamanan yang digunakan adalah otentikasi dua faktor (2FA), yang memberikan lapisan perlindungan tambahan bagi akun pengguna. Selain itu, Indodax juga menerapkan pemisahan dana antara aset pengguna dan operasional, sehingga dana pengguna tetap terlindungi meskipun terjadi masalah pada platform.

Sistem keamanan berlapis ini menunjukkan bahwa Indodax sangat serius dalam menjaga kepercayaan pengguna dan memastikan bahwa aset mereka tetap aman. [st]

Terkini

Warta Korporat

Terkait