Perusahaan investasi asal Jepang, Metaplanet, kembali menarik perhatian dunia kripto setelah menggelontorkan dana Rp3,8 triliun untuk membeli BTC. Langkah ini semakin menegaskan tekad mereka untuk menjadi perusahaan publik dengan cadangan Bitcoin terbesar di kawasan Asia.
Metaplanet Beli Bitcoin Rp3,8 Triliun Lagi
Berdasarkan pengumuman resmi yang dirilis pada Senin (07/07), Metaplanet mengonfirmasi pembelian sebesar 2.205 BTC. Angka ini lebih besar dibandingkan akuisisi sebelumnya pada akhir Juni yang hanya mencapai 1.005 BTC.
Dengan pembelian terbaru ini, total cadangan Bitcoin Metaplanet kini mencapai 15.555 BTC. Jumlah tersebut semakin mendekati kepemilikan Riot Platforms yang saat ini memegang 19.225 BTC, membuka peluang bagi Metaplanet untuk segera menyalipnya.
Harga rata-rata pembelian keseluruhan Bitcoin Metaplanet tercatat di angka 14.517.416 yen per BTC, atau sekitar US$99.300. Nilai ini menunjukkan bahwa perusahaan terus melakukan pembelian di tengah fluktuasi harga pasar.
Strategi akumulasi agresif yang dijalankan oleh Metaplanet menunjukkan konsistensi dalam memperkuat eksposur mereka terhadap mata uang kripto, sejalan dengan ambisinya menjadi pemain utama di kawasan Asia.
Keuntungan Besar dari Investasi Bitcoin
Tak hanya fokus pada jumlah kepemilikan, strategi investasi Bitcoin yang dijalankan Metaplanet juga terbukti menghasilkan kinerja yang kuat. Dalam laporan resminya, mereka memaparkan performa portofolio yang stabil dan positif selama dua kuartal terakhir.
“Dari tanggal 1 Januari 2025 hingga 31 Maret 2025, perusahaan mencatat imbal hasil BTC sebesar 95,6 persen. Dari 1 April 2025 hingga 30 Juni 2025, imbal hasil BTC perusahaan mencapai 129,4 persen. Sementara itu, dari 1 Juli 2025 hingga 7 Juli 2025, imbal hasil BTC perusahaan tercatat sebesar 15,1 persen,” sebagaimana tercantum pada pengumuman resminya.

Metaplanet tak sekadar melakukan pembelian secara rutin. Perusahaan kripto asal Jepang tersebut memiliki target jangka panjang yang ambisius: mengumpulkan hingga 210.000 BTC sebelum 2027 berakhir.
Di tengah ketidakpastian ekonomi global, langkah agresif Metaplanet menunjukkan kepercayaan tinggi terhadap Bitcoin sebagai aset lindung nilai utama. Strategi ini menegaskan pergeseran serius dari sistem keuangan tradisional menuju aset digital. [dp]