Harga token Shiba Inu (SHIB) mengalami reli luar biasa pada tahun 2021. Aset kripto bertema meme tersebut meroket dari US$0,000000000133 di akhir tahun 2020 menjadi US$0,000033, atau meningkat sebesar 26 juta persen.
Kesuksesan SHIB didorong oleh bursa kripto yang membuka perdagangan SHIB. Selain itu, kripto meme kian populer setelah popularitas Dogecoin (DOGE) meledak.
Potensi Harga Token Shiba InuÂ
Berkat harga SHIB yang meroket tinggi, sejumlah pendukung memperkirakan SHIB mampu mencapai US$1. Dari harganya saat ini pada US$0,00002, hal itu berarti SHIB harus melambung 4,7 juta persen.
Sekilas angka tersebut tampak bisa diraih mengingat SHIB berhasil memanjat secara signifikan. Tetapi perhitungan lebih seksama menunjukkan peningkatan itu hampir mustahil dicapai.
Harga SHIB sangat kecil sebab suplainya luar biasa besar. Saat ini beredar token SHIB sebanyak 549 trilyun dengan kapitalisasi pasar sekitar US$11 milyar. Bila SHIB berharga US$1 per token, maka kapitalisasi pasar SHIB akan mencapai US$549 trilyun.
Angka itu 200 kali lebih besar dibanding Apple, perusahaan paling berharga di dunia, dan enam kali lebih besar dari produk domestik bruto global.
Dengan kata lain, dibutuhkan pengaturan ulang ekonomi dunia secara besar-besaran agar SHIB mencapai US$. Hal ini adalah pencapaian mustahil, kendati masih ada peluang kecil.
Ada dua cara harga SHIB dapat meningkat. Pertama, para trader mendongkrak harganya melalui jual beli. Kedua, suplai SHIB dikurangi sehingga setiap SHIB yang beredar lebih berharga.
Demi mengurangi suplai SHIB, sejumlah SHIB harus ditarik dari peredaran dan dibakar dengan cara mengirimnya ke dompet tanpa pemilik.
Hal ini bukanlah tindakan yang tidak lazim. Menurut Shibburn, situs yang melacak pembakaran koin SHIB, SHIB sebanyak 410 trilyun telah dibakar.
Sebagian besar SHIB yang dibakar dilakukan oleh Vitalik Buterin, co-founder Ethereum. Ia dihadiahkan setengah dari suplai SHIB total sebesar satu kuadriliun oleh pendiri Shiba Inu.
Buterin melakukan pembakaran itu sebab ia tidak nyaman menyimpan setengah suplai aset kripto tersebut.
Menurut Shibburn, sudah ada 62 juta SHIB yang dibakar dalam kurun waktu 24 jam. Hal ini berarti butuh waktu dua pekan untuk membakar satu milyar koin atau 40 tahun untuk membakar satu trilyun SHIB.
Ketika “Anak Kripto”, Vitalik Buterin Sejajar Presiden Tiongkok
Sejak mencapai rekor harga US$0,88 pada penghujung Oktober, SHIB telah anjlok lebih dari 75 persen. Pasar aset kripto mengalami kelesuan di tengah pasar modal yang ketar-ketir akibat suku bunga yang meningkat.
Sebab itu, reli SHIB tampak sulit terjadi dan mencapai US$1 adalah mimpi. [nasdaq.com/ed]