Ngeblog Dapat Imbalan di Voice Berbasis Blockchain EOS

Bagi Anda yang gemar menulis blog (weblog) publik seperti Medium, kini ada alternatifnya, yakni Voice. Di sana tulisan Anda dihargai dengan aset kripto oleh pembaca. Voice berbasis teknologi EOS besutan Brendan Blumer dan kawan-kawan.

Anda yang membaca ini barangkali juga kerap menulis di blog publik seperti Medium. Website itu dikenal efektif untuk memasarkan produk dan menulis apa saja yang Anda inginkan.

Hanya saja ada satu aspek yang kurang, yakni imbalan atau insentif bernilai kepada penulisnya secara langsung. Kini ada Voice yang dibuat berbasis blockchain EOS. Voice sebenarnya dipersiapkan sejak tahun lalu, tapi baru kemarin (Sabtu, 6 Juli 2020) resmi diluncurkan.

Bahkan pada Maret 2020, Block.One, juga bagian dari ekosistem EOS mengucurkan dana yang tak kecil, yakni US$150 juta (Rp2,1 triliun) untuk pengembangan Voice. Sungguh dana yang tak main-main untuk Voice yang mirip seperti Steemit itu.

“Kami telah menghabiskan beberapa bulan terakhir meningkatkan kecepatan dan skala blockchain kami, dan hari ini kami dengan bangga membuka platform kami, Voice untuk pembaca di seluruh dunia. Rencananya kami akan luncurkan pada Agustus 2020, tapi kami justru mempercepatnya,” kata CEO Voice, Salah Michael Zalatimo dalam satu postingan khusus di Voice.com.

Sayangnya, dalam peluncuran perdana ini, pendaftar baru terbatas bagi bagi warga Amerika Serikat saja dan kelak dibuka untuk warga negara lainnya. [red]

Terkini

Warta Korporat

Terkait