Prediksi Harga Bitcoin (BTC) Akhir Tahun, Ini Kata Pakar

Prediksi harga Bitcoin (BTC) untuk akhir tahun ini semakin mengemuka, setelah kripto nomor wahid itu mencetak rekor tertinggi baru.

Situs perbandingan Finder.com asal Australia menerbitkan laporan yang memrediksi harga Bitcoin (BTC) akan mencapai US$80 ribu di penghujung tahun 2021 sebelum bertengger di US$71 ribu.

Prediksi tersebut berdasarkan survei Finder terhadap panel 50 pakar kripto dan industri fintech yang dilakukan pada bulan September serta Oktober.

Panel tersebut mencakup pendiri Finder.com, Fred Schebesta, yang memrediksi harga BTC akan menembus US$249 ribu pada tahun 2025 hingga US$5,2 juta pada tahun 2030.

Schebesta termasuk sosok yang bullish dan memberikan prakiraan BTC akan mencapai US$87 ribu di akhir tahun akibat animo yang tinggi. Menurutnya, Bitcoin sangat panas saat ini.

“Ada banyak permintaan institusi, pemerintah AS tidak melarang BTC dan semua orang mulai masuk. Saya sangat yakin BTC akan terus meningkat,” jelas Schebesta.

Martin Frohler, CEO Morpher, platform perdagangan di blockchain Ethereum, berkata sekarang saatnya membeli BTC. Pasalnya, ekonomi makro dimana bank sentral mencetak uang, didorong fundamental on-chain yang kuat, adopsi institusi serta ETF Bitcoin berjangka akan mendukung BTC mencapai rekor baru di tahun 221.

Kendati demikian, anggota panel yang lain berbeda pendapat. Dosen Universitas Canberra, John Hawkins, yang pernah mengepalai Otoritas Moneter Hong Kong dan menjadi ekonom senior di Reserve Bank Australia serta Bank of International Settlements, termasuk sosok yang percaya sekarang saatnya menjual BTC.

“Harga BTC yang jatuh dapat terjadi akibat menurunnya minat terhadap kripto seiring uang digital bank sentral menjadi masa depan uang elektronik, atau bisa karena Ethereum dipandang sebagai aset yang lebih baik,” kata Hawkins.

Laporan Finder juga menjajaki pendapat panel soal ETF Bitcoin. Tetapi mereka ditanya soal ETF Bitcoin fisik dan bukan ETF Bitcoin berjangka yang disetujui oleh Komisi Bursa dan Sekuritas (SEC) AS.

Pengamat kripto Jeff Yew, CEO Monochrome Asset Management, berkata persetujuan ETF Bitcoin berjangka dapat berarti ETF Bitcoin fisik akan segera diterima oleh regulator AS.

Sebagian besar anggota panel setuju dengan ETF Bitcoin, sedangkan minoritas lainnya tidak yakin. Dosen Universitas Liverpool, Matthew Shillito, periset kripto dan regulasi finansial, berpendapat ETF Bitcoin tidak positif.

Menurut Shillito, ETF menawarkan cara yang mudah bagi investor awam untuk terlibat di pasar aset kripto, tetapi sebetulnya itu hanyalah akal-akalan agar industri keuangan mendapat untung.

“Bila seorang individu yakin terhadap kripto, mereka sebaiknya mengembangkan strategi sendiri alih-alih berinvestasi di ETF,” pungkas Shillito. [forkast.news/ed]

Terkini

Warta Korporat

Terkait