Setelah Mengaku Satoshi Nakamoto, Craig Wright Mengaku Meretas Mt. Gox?

Setelah pada tahun 2016 mengaku kepada dunia, bahwa dia adalah Satoshi Nakamoto si pencipta Bitcoin, Craig Wright sekarang mengaku meretas Mt. Gox. Drama apa lagi ini?

Craig Wright Kepala Peneliti di nChain seperti tak henti-henti ciptakan kehebohan. Kali ini dia disebut-sebut mengaku meretas sebuah dompet Bitcoin yang terkait peretasan besar terhadap bursa kripto Mt. Gox pada 2014 silam.

Berdasarkan dokumen yang diperoleh Ricardo Spagni salah seorang developer Monero mensinyalir langkah Wright itu.

“Craig Wright secara terbuka mengaku (melalui pengacaranya) ia adalah sosok yang mencuri 80 ribu BTC dari Mt. Gox,” tulis Spagni melalui akun Twitter-nya pada Jumat (12/06/2020), sekaligus melampirkan screenshot dokumen tuntutan dan percakapan Wright dengan pendiri Mt.Gox, Mark Karpeles.

Spagni menambahkan, dokumen yang ia lampirkan itu mengindikasikan address bitcoin “1Feex” terkait dengan dompet di mana BTC curian tersimpan. Ia lalu mengungkit nama Calvin Ayre, rekan Craig Wright sendiri.

Dalam dokumen itu, Wright juga mengklaim memiliki sebagian dari Tulip Trust, sebuah daftar alamat Bitcoin yang disebut menyimpan senilai 1,1 juta BTC. Daftar ini diklaim Wright sebagai hasil penambangan yang ia lakukan bersama rekannya, Dave Kleiman di masa-masa awal Bitcoin.

Kleiman wafat pada awal 2013, sehingga Wright dilaporkan tidak dapat memindahkan dana tersebut seorang diri.

Klaim Spagni beserta dokumen persidangan mensinyalir salah satu alamat dompet Tulip Trust menyimpan dana hasil peretasan Mt. Gox dari tahun 2014. [cointelegraph.com/ed]

Terkini

Warta Korporat

Terkait