Sinyal Harga Cardano Bisa Naik 36 Persen, Ini Dia!

Di tengah pertumbuhan tahunan yang cukup memuaskan, analis melihat adanya sinyal kenaikan lanjutan pada harga Cardano (ADA).

Cardano adalah blockchain yang digadang akan menjadi pesaing kuat dari Ethereum karena telah bergerak terlebih dahulu di konsensus Proof-of-Stake (PoS), serta memiliki pertumbuhan ekosistem jaringan yang tak main-main.

Sinyal Kenaikan Harga Cardano 

Berdasarkan laporan Zycrypto, platform analitik blockchain Santiment melihat peluang kenaikan lanjutan pada harga kripto Cardano (ADA) sekitar 36 persen jika kondisi tertentu terpenuhi.

Santiment menyoroti aktivitas whale Cardano yang meningkat drastis sejak awal tahun ini. Terakhir kali, ada transaksi dengan nilai lebih dari US$100.000 di bulan Mei 2022 dan harga ADA melonjak 36 persen karena itu.

Santiment melihat bahwa, jika transaksi dengan nilai serupa kembali terjadi dalam beberapa hari ke depan, maka kenaikan yang sama bisa saja terjadi, sekitar 36 persen juga.

Santiment pun membagikan data yang menunjukkan bahwa jumlah alamat yang memegang sekitar 1 juta sampai 100 juta koin ADA telah bertambah sebanyak 36 sejak awal tahun ini.

“Harapannya sangat mungkin, mengingat fundamental bullish pasar kripto. Selain berhasil meluncurkan ekosistem stablecoin overcollateralized, Djed, pengembang jaringan Cardano saat ini sedang mengerjakan pembaruan untuk meningkatkan interoperabilitas dan kompatibilitas cross-chain,” ungkap Santiment.

Beberapa faktor tersebut digadang akan mampu memangkas aksi bearish sebelumnya, membawa dorongan naik lebih dari 36 persen dalam waktu dekat.

Sidechain Baru yang Kompatibel dengan EVM 

Daily Hodl melaporkan bahwa, platform Cardano telah meluncurkan testnet publik dari sidechain proof of concept baru yang kompatibel dengan Ethereum Virtual Machine (EVM).

Eksekutif IOHK pun menjelaskan bahwa, peluncuran ini bertujuan untuk memperluas utilitas dari jaringan Cardano.

“Testnet sidechain EVM adalah sidechain proof of concept Cardano yang menggunakan komponen toolkit sidechain. Kami membuat sidechain ini untuk membuktikan bahwa Cardano dapat diperluas dengan fitur-fitur baru, seperti bahasa kontrak pintar yang berbeda, atau protokol konsensus, dan toolkit sidechain berfungsi sebagai contoh dan cara membuat sidechain Cardano,” ujar Manajer Hubungan Pengembang IOHK, Stevan Lohja.

Meski tidak menjabarkan soal kerangka waktu dari testnet, Lohja mengonfirmasi bahwa itu akan berjalan lama untuk mendorong para pengembang dan validator untuk menggunakannya. [st]

 

 

Terkini

Warta Korporat

Terkait