Michael Saylor, CEO MicroStrategy mengatakan webinar internasional yang akan digelar mulai 3 Februari 2021 mendatang sangat diminati. Sesi khusus tentang Bitcoin untuk Perusahaan akan disampaikan secara khusus.
Materi soal bagaimana membeli Bitcoin untuk perusahaan itu adalah rangkaian dari perhelatan akbar “World 2021” yang digelar perusahaan teknologi informasi asal AS itu.
‘Bitcoin for Corporations‘ adalah sesi yang disebut Saylor sebagai materi yang paling ditunggu dan mendapatkan sambutan luar biasa.
“Saya belum pernah melihat begitu banyak CEO yang mendaftar untuk menghadiri salah satu acara kami ini. Setiap perusahaan bisa mendapatkan keuntungan dengan menghubungkan Bitcoin ke keuangan Anda,” sebut Saylor melalui Twitter, hari ini.
Terkait dengan materi utama itu, ada sesi khusus masih soal Bitcoin, yakni ‘Bitcoin Macro Strategy’, ‘Bitcoin Corporate Strategy’, ‘Bitcoin Corporate Playbook’, ‘Bitcoin Legal Considerations’ dan ‘Bitcoin Finance Considerations’.
‘Bitcoin Legal Considerations’ misalnya akan mengetengahkan aspek-aspek hukum yang terkait pembelian Bitcoin sehingga bisa menjadi bagian dari keuangan perusahaan.
Sedangkan ‘Bitcoin Finance Considerations’ akan mengkaji soal menempatkan nilai investasi Bitcoin dalam catatan keuangan, termasuk bagaimana memudahkan dalam proses audit.
MicroStrategy memang ternama sebagai perusahaan publik yang benar-benar yakin Bitcoin bisa menyelamatkan nyawa perusahaannya akibat menurunya nilai mata uang dolar.
Bagi Saylor keputusan membeli Bitcoin, sekarang sudah sekitar 70 ribu BTC, adalah guna melawan tingkat inflasi yang buruk di masa depan akibat bertambahnya dolar baru ke ekonomi.
Michael Saylor: Kami Tidak Akan Jual Bitcoin Hingga 100 Tahun
Saking doyannya perusahaan itu membeli Bitcoin, pada tahun lalu ia berhasil mengumpulkan dana sekitar US$650 juta dari sejumlah investor. Duit sebanyak itu adalah semacam pinjaman melalui penerbitan surat utang perusahaan.
Langkah Bitcoin ala MicroStrategy dan webinar besok bisa dianggap sebagai penentu arah pasar Bitcoin kelak, sebab sejumlah peserta akan kian sadar soal keunggulan aset kripto itu. [/]