Grafik harga XRP baru-baru ini menunjukkan pola divergensi bearish pada grafik 1 jamnya, seperti yang dilaporkan oleh 100eyes Crypto Scanner.
Pengamatan ini telah menarik perhatian signifikan dari para trader dan analis kripto, terutama karena implikasinya terhadap pergerakan harga kripto Ripple itu di masa depan.
🚨 Crypto alert:
[#XRP–#USDT] RSI Bearish Divergence (1h) pic.twitter.com/opmSlwdZbU— 100eyes Crypto Scanner 🌐 (@100eyesCrypto) May 6, 2024
Analisis Teknikal Harga XRP
U Today melaporkan bahwa, konsep divergensi bearish berakar pada analisis teknikal, di mana ia diidentifikasi melalui hubungan antara harga kripto dan osilator RSI.
RSI adalah alat penting yang digunakan oleh trader untuk menentukan apakah suatu aset berpotensi terjual berlebihan atau terbeli berlebihan relatif terhadap sejarah harga terkininya.
Pola divergensi bearish khusus ini terjadi ketika harga kripto, seperti XRP, mencapai titik tertinggi baru sementara RSI gagal mencapai titik tertinggi atau high baru, sebaliknya membentuk titik lower high.
Pada analisis di atas, grafik satu jam mencerminkan potensi bearish untuk harga XRP dalam jangka pendek.
Prediksi dan Kinerja Pasar
Selain itu, trader kripto popular, Mikybull, telah menunjukkan bahwa situasi seputar XRP bisa menjadi menarik sebentar lagi. Hal ini karena tren di mana penembusan level resistensi RSI saat ini tampak segera. Penembusan seperti itu bisa memvalidasi pola bearish atau, sebaliknya, menandakan kekuatan harga yang diperbaharui.
Dalam hal kinerja pasar, XRP telah menunjukkan keuntungan yang mencolok. Menurut data terbaru dari CoinGecko, XRP naik hampir 4 persen, menempatkannya sebagai salah satu pemain teratas di antara kripto utama dalam 24 jam terakhir, bersama dengan Solana (SOL). Kenaikan harga ini mencapai puncaknya pada hari Senin di US$0,5671.
Sebaliknya, Bitcoin telah melihat penurunan sebesar 1,3 persen selama periode yang sama. Menariknya, XRP berhasil mendapatkan kira-kira 5 persen terhadap Bitcoin.
Divergensi kinerja antara XRP dan Bitcoin sangat menarik mengingat tidak adanya perkembangan hukum baru dalam kasus SEC vs Ripple yang sedang berlangsung, yang telah menjadi penggerak utama volatilitas untuk XRP di masa lalu.
Juga, kripto ini telah telah mencatatkan penurunan selama sembilan bulan berturut-turut, membuat banyak investor bertanya-tanya apakah itu akan berhasil mengungguli Bitcoin dan memecahkan tren menurun yang berkepanjangan. Mari kita saksikan. [st]