Harga Bitcoin Kini Rp755 Juta, Kapitalisasi Pasar Dekati US$1 Triliun

Harga Bitcoin baru saja menembus Rp755 juta. Dalam dolar AS, kapitalisasi pasarnya mendekati US$1 triliun, dari saat ini sekitar US$983,18 milyar!

Hari ini, pukul 16:27 WIB, terpantau di Indodax, Triv, Pintu dan Tokocrypto, harga Bitcoin dalam rupiah menembus harga terbaru, yakni Rp755 juta.

Harga Bitcoin terkini dalam rupiah. Sumber: Indodax.com.

Dengan circulating supply saat ini, 18.632.725 BTC dan terus bertambah rata-rata setiap 10 menit, dalam dolar AS, kapitalisasi pasarnya mendekati US$1 triliun.

Dalam dolar AS, harga Bitcoin saat ini senilai US#52.785,76, naik lebih dari 1,6 persen dalam 24 jam terakhir.

Harga Bitcoin terkini di Bitstamp. Sumber: TradingView.com.

Harga Bitcoin diperkirakan terus melonjak antara US$60-70 ribu per BTC dalam waktu dekat.

Lonjakan Raja Aset Kripto itu berkat permintaan yang meningkat dari perusahaan-perusahaan luar negeri.

Mereka menilai Bitcoin ampuh sebagai store of value terhadap serangan inflasi yang buruk di masa depan. [red]

Terkini

Warta Korporat

Terkait