Memecoin (MEME) Besutan 9Gag, Pendatang Baru Pesaing SHIB dan PEPE?

Memecoin (MEME), token kripto besutan situs 9Gag, mendapatkan sorotan serius, tak hanya karena membawa nama beken 9Gag yang terkenal itu, tetapi masuk ke dunia crypto saat pasar sedang relatif bullish dan fokus pada kripto berjenis meme. Sebagai pendatang baru, bagaimana MEME bersaing dengan token sejenis, seperti Shiba Inu (SHIB) dan Pepecoin (PEPE)?

Debut Memecoin (MEME) dimulai pada 27 Oktober 2023 lalu melalui peluncuran resmi oleh 9Gag, melalui program “fire sale“. Dalam 40 menit penawaran token terbatas itu, MEME berhasil mengumpulkan sekitar US$10 juta.

MEME memang digadang-gadang sebagai penguatan merek 9Gag sebagai platform ternama untuk budaya meme global. Labelnya adalah bagaimana 9Gag bisa selaras dengan sektor Web3 yang sedang berkembang, berkat kekuatan teknologi blockchain dan kripto. Belum lama ini, MEME diperdagangkan di Binance dan mendapatkan kenaikan sangat signifikan.

Token berbasis ERC-20 di blockchain Ethereum ini terkait erat dengan Memeland, platform yang salah satunya digunakan untuk community engagement, termasuk pengayaan Non-Fungible Token (NFT). Sebagaimana lazimnya proyek kripto, Memecoin (MEME) akan menjadi bagian terpadu di Memeland, salah satunya sebagai alat transaksi jual beli NFT dan imbalan kepada anggota komunitas 9Gag. Memeland diperkenalkan pada tahun 2022, sebagai bagian dari 9Gag yang fokus pada NFT.

memeland 9gag

Apa Itu 9Gag?

9Gag pada awalnya adalah situs web sederhana yang didirikan pada tahun 2008 oleh sekelompok anak mudah asal Hong Kong, yakni Ray Chan, Chris Chan, Derek Chan, Marco Fung, dan Brian Yu. Awalnya situs itu dibuat sebagai proyek sampingan yang berisikan gambar-gambar dan animasi-animasi lucu. Tujuan utamanya adalah untuk menyediakan ruang untuk hiburan dan candaan sebagai bagian dari kultur kekinian “meme“: digital, humor, viral dan nyeleneh.

9GAG dengan cepat mendapatkan popularitas, termasuk di Indonesia, karena konten-kontennya yang menarik dan kemudahan bagi pengguna lain untuk mengirimkan konten mereka di situs itu dan mendapatkan respons dari pengguna lain.

Desain situs yang sederhana dan ramah pengguna serta fokusnya pada konten yang didorong oleh komunitas memainkan peran penting dalam pertumbuhannya. Selama bertahun-tahun, 9GAG telah berkembang menjadi platform media sosial dan hiburan yang signifikan, dengan jutaan pengguna di seluruh dunia dan kini menjadi bagian penting dari budaya Internet.

Memecoin dan 9Gag

Dengan kultur seperti itu, sangat masuk akal 9Gag juga ikut masuk ke dunia blockchain dan kripto dengan menerbitkan tokennya sendiri. Setidaknya itu sebagai penguat brand mereka dan tetap selaras dengan tren kekinian teknologi. Kata kuncinya tetap satu: memelihara meme sebagai bagian dari kultur keseharian.

Memecoin (MEME) kali pertama masuk crypto exchange pada 3 November 2023 di Bitget, lalu menyusul di Binance di hari yang sama, menambah meningkatnya atensi publik terhadap MEME. Di Indonesia, Tokocrypto dan Pintu juga turut memfasilitasi perdagangannya.

harga memecoin (MEME).

Data terakhir di Coinmarketcap.com, harga MEME meningkat sebesar 58 persen dalam 7 hari terakhir di kisaran harga puncak US$0,04 per MEME. Dengan circulating supply saat ini sebanyak 8.797.500.000 MEME, pasokannya akan terus bertambah dengan pasokan maksimal 69 miliar MEME.

Meme Crypto, Memeland dan Use Case Memecoin

Kendati di situs resminya MEME diterangkan bukan sebagai aset investasi, token ini mudah ditafsirkan untuk menggaet spekulator dan trader untuk mendapatkan cuan.

Memecoin (MEME) is literally a meme coin. No utility. No roadmap. No promises. No expectation of financial return. Just 100 persen memes,” tertera di situs resmi mereka.

Namun ada sejumlah rencana perluasan use case MEME di Memeland khususnya, yang bisa mendorong spekulasi liar, mulai dari sebagai hadiah kepada creator, diskon belanja bagi holder MEME, pembelian untuk transaksi NFT, program staking, gaming, farming dan kelak dipadukan ke metaverse.

Ini selaras dengan pernyataan di Memeland, bahwa proyek ini fokus pada industri Web3, menghubungkan kreator dan komunitas melalui kreativitas, MEME dan NFT.

“Ketika kami memulai 9Gag pada tahun 2008, kami bukanlah siapa-siapa, dan kami tidak tahu apa-apa. Kami bergabung dengan 500 Startups pada tahun 2011, mendapatkan pendanaan awal, bergabung dengan Y Combinator pada tahun 2012, dan tidak pernah berhenti. Satu dekade kemudian, kami masih bukanlah siapa-siapa, tetapi 9Gag sekarang memiliki audiens global sebanyak 200 juta di berbagai platform sosial. Sekarang kami mencoba sesuatu yang baru. Dengan bantuan teknologi blockchain, kami ingin mengundang Anda untuk bergabung bersama kami dan membangun komunitas dan perusahaan secara bersama,” tertera di situs itu.

Memeland diperkenalkan pada tahun 2022, dimulai dengan peluncuran NFT pertama mereka, “YOU THE REAL MVP,” pada Juni 2022. Kemudian menyusul koleksi NFT “Captainz”, yang menghasilkan penjualan lebih dari 9.800 ETH.

MEME, SHIB dan PEPE di Peta Pertempuran

Kripto berjenis meme memang memiliki pasar tersendiri, sejumlah token ternama adalah SHIB dan PEPE yang kian mendapatkan apresiasi khusus. Ekosistem SHIB sendiri tergolong mapan, karena sudah punya DEX sendiri, Layer2 Network (Shibarium), NFT dan sejumlah kemitraan, seperti yang baru-baru ini dengan petinju Filipina, Manny Pacquiao.

Sedangkan PEPE yang baru lahir di tahun 2023, praktis hanya bersandar pada popularitas kultur meme yang ternama asal AS, Pepe The Frog karya Matt Furie. Pun yang pasti, sejauh ini PEPE tak punya perlengkapan panggung seperti SHIB dan Memecoin (MEME) besutan 9Gag untuk lebih menarik perhatian publik. [ps]

Terkini

Warta Korporat

Terkait