Pembalap NASCAR Mengaku Dapat Shiba Inu, Setara Rp2,5 Triliun dari Coinbase

Keith McGee pembalap NASCAR mengaku mendapatkan kripto Shiba Inu (SHIB) senilai lebih dari US$181 juta atau setara dengan Rp2,5 triliun dari bursa kripto Coinbase.

Hal itu disampaikan McGee di Twitter pada Kamis (28/10/2021) lalu.

“Coinbase, saya terbangun hari ini dan saya menemukan Shiba Inu senilai US$181 juta dolar. Saya yakin bukan milik saya dan saya ingin mengembalikannya,” sebut McGee.

Hingga 1 November 2021, belum ada tanggapan resmi dari pihak Coinbase terkait ini, baik di cuitan McGee ataupun di akun Twitter resmi Coinbase.

Harga SHIB Melonjak

Per pekan lalu, harga Shiba Inu (SHIB) memang menguat sekitar 1000 persen dalam 30 hari saja.

Popularitasnya bahkan sempat mengalahkan Dogecoin (DOGE), sehingga menaikkan peringkatnya di posisi ke-9 versi Coinmarketcap.

TradingView Chart

Pasca mencetak rekor tertinggi baru, lebih dari setara Rp1,26 pada pekan lalu, kini harga token di bawah blockchain Ethereum itu terkoreksi amat dalam hingga 34 persen.

Hari ini SHIB terpantau menguat 5 persen dalam 24 jam terakhir, Rp1,01.

SHIB Cocok untuk Jangka Pendek

Terkait popularitas SHIB yang juga melanda warga Indonesia, CEO Triv Gabriel Rey mengatakan bahwa SHIB lebih cocok untuk jangka pendek lewat trading.

CEO Triv, Gabriel Rey mengatakan bahwa memang Shiba Inu menjadi salah satu aset yang memperoleh kenaikan harga terbesar. Bahkan, menurutnya aset ini masih mendapatkan permintaan yang besar di Triv walaupun harganya sedang koreksi.

Tambahnya, apabila saat ini investor ingin berinvestasi jangka pendek, maka bisa memanfaatkan ramainya SHIB yang masih bisa menguntungkan.

“Selama hype ini ada, kita bisa ride the wave, tetapi hati-hati apabila nanti ada masalah dari developer atau harganya sudah berkurang, kita bisa cabut, koin meme ini berbahaya apabila hype-nya berkurang,” katanya kepada Kontan, Senin (1/11/2021).

Manfaat Staking Kripto

Ke depan, ia juga menyarankan, apabila investor ingin berinvestasi di aset kripto terutama di 10 aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, maka perlu melihat bagaimana fundamental dan bunga staking-nya.

Cara Staking Axie Infinity Shard (AXS), Mulai Dari Rp50 Ribu

Staking adalah cara untuk mendapatkan imbalan kripto dengan menyimpan kripto tertentu dalam rentang waktu tertentu. Imbalannya dihitung per tahun dan berubah-ubah, karena bergantung pada partisipan di sistem ini.

Ini dianggap efektif untuk mendulang cuan, khususnya bagi mereka yang kurang memahami cara trading. [ps]

Terkini

Warta Korporat

Terkait