Jelang Konferensi BlockJakarta, Oscar Darmawan: Bitcoin adalah Aset Safe Haven

Oscar Darmawan, CEO Indodax mengatakan bahwa Bitcoin adalah aset safe haven terbaik saat ini. Buktinya, saat krisis ekonomi global akibat pandemi COVID-19, harga Bitcoin melonjak drastis.

Kata Oscar, salah satu penggunaan nyata dan luas teknologi blockchain adalah aset kripto. Bitcoin yang merupakan aset kripto yang paling popular, harganya melonjak drastis.

“Harga Bitcoin melonjak drastis hingga lebih dari dua kali lipat. Maret 2020 lalu, harga Bitcoin sempat menyentuh Rp65 juta per BTC. Hingga Senin malam, 8 Juni 2020, sekitar pukul 20.00 WIB, harga Bitcoin mencapai Rp135 juta. Ini membuktikan Bitcoin adalah aset safe haven, serupa seperti emas, karena mampu mengalahkan inflasi mata uang fiat,” katanya.

Dalam rentang waktu serupa, kata Oscar, Bitcoin jelas-jelas mengalahkan kinerja pasar saham secara umum dan beragam jenis investasi lainnya.

“Imbal hasilnya (return) memukau,” terangnya.

Terkait dengan narasi Bitcoin sebagai aset safe haven akan dipaparkan secara terperinci oleh Oscar lebih di ajang konferensi BlockJakarta yang akan digelar secara virtual pada 11 Juni 2020 mendatang. [red]

Terkini

Warta Korporat

Terkait