Tiongkok Batal Larang Penambangan Bitcoin?

Pemerintah Tiongkok, melalui Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional (NDRC) mungkin akan membatalkan rencana pelarangan penambangan Bitcoin. Dalam sebuah dokumen mengenai saran akhir restrukturisasi industri nasional Tiongkok yang diterbitkan hari ini oleh NDRC, tak lagi disebutkan adanya pelarangan penambangan aset kripto termasuk Bitcoin.

Pada April 2019 NDRC menerbitkan rancangan dokumen yang menguraikan sejumlah industri menurut mereka harus dibatasi atau dihilangkan. Industri yang termasuk dalam kategori ini adalah industri yang biasanya dianggap boros listrik atau mencemari lingkungan atau industri yang diyakini menimbulkan risiko keselamatan.

Banyak yang menafsirkan langkah itu sebagai pelarangan sepenuhnya terhadap kegiatan penambangan Bitcoin yang banyak jumlahnya di negara itu. Maklumlah, penambangan Bitcoin memang memakan energi listrik yang sangat besar dan terus menerus meningkat seiring bertambahnya difficulty mining.

Jikalau benar, maka dokumen itu kian mempertegas dukungan Tiongkok terhadap aset kripto, termasuk teknologi penyokong utamanya, yakni blockchain. Pada 25 Oktober 2019 lalu, Presiden Tiongkok Xi Jinping menyebutkan mendukung secara penuh teknologi blockchain untuk meningkatkan perekonomian negara. Itu bermakna sangat penting, bahwa blockchain serius diterapkan di semua lini ekonomi negara besar itu, termasuk di bidang keuangan.

Sebelum pidato itu bergema, Tiongkok telah menerbitkan undang-undang tentang kriptografi, satu hal yang sangat erat dengan teknologi blockhain itu sendiri. Undang-undang itu bisa dianggap sebagai langkah mantap Tiongkok untuk mengendalikan penerapan blockchain di kemudian hari.

Ketika artikel ini ditulis, belum ada kenaikan signifikan harga Bitcoin di spot market. Bitcoin diperdagangkan kecil di kisaran Rp131 juta dengan kenaikan hanya 0,74 persen dalam 24 jam terakhir.

Namun, di saat yang sama hash rate penambangan Bitcoin menunjukkan kenaikan, dari 91.055 Petahash per detik pada 5 November, menjadi 104.590 Petahash per detik pada pagi hari ini. Kenaikan itu menyumbangkan kenaikan selama sepekan terakhir.

Hash rate penambangan Bitcoin adalah tolak ukur kekuatan komputasi dalam jaringan blockchain Bitcoin, sekaligus sebagai cerminan jumlah penambang yang terhubung dengan jaringan tersebut. [Thenextweb/Coindesk/vins]

Terkini

Warta Korporat

Terkait