Proyek Kripto Baru TonUP (UP) Luncurkan IDO

Proyek kripto baru, TonUP meluncurkan Initial DEX Offering (IDO) pada 20 Desember 2023 mendatang. IDO digelar di dua situs sekaligus, yakni di situs TonUP sendiri dan di Bitget.

Apa Itu TonUP?

TonUP adalah proyek kripto baru berbasis blockchain TON (The Open Network) yang fokus pada penyediaan jasa peluncuran kripto/token baru. Blockchain TON sendiri adalah teknologi blockchain yang dibesut oleh Telegram dan didukung oleh CEO-nya, Pavel Durov.

TonUP memang sengaja didesain untuk memfasilitasi sejumlah proyek kripto yang memanfaatkan keunggulan teknologi blockchain TON.

Nah, dalam gelaran IDO perdana di TonUP, token UP menjadi token kedua yang diluncurkan dan siap menjadi sasaran investasi publik.

“IDO token UP akan digelar mulai 20 Desember 2023 di situs TonUP dan pada 22 Desember 2023 di Bitget Launchpad,” sebut Tim TonUP dalam keterangannya, Senin (18/12/2023), termasuk sudah diumumkan secara resmi di akun X mereka.

Dukungan Investasi di Proyek Kripto TonUP

TonUP sendiri mendapatkan sokongan dana dari sejumlah pihak, di antaranya adalah TONCoin Fund, Foresight X, Waterdrip Capital, BitFund.DAO, dan lain sebagainya. Investasi ini diklaim telah meletakkan dasar keuangan yang kokoh bagi pengembangan TonUP di masa depan. Selain itu, dukungan dari beberapa bursa teratas telah memberikan TonUP visibilitas yang lebih luas dan likuiditas token yang menjanjikan.

Bermitra dengan Media Massa Kripto dan Komunitas

Dilansir dari situs resminya, TonUP menyebut bahwa pihaknya menjalin kemitraan dengan sejumlah media massa kripto, seperti Foresight News dan Blocktempo. Foresight adalah salah satu raksasa media teratas berbahasa Mandarin, dan Foresight Ventures baru-baru ini mengakuisisi media massa kripto The Block, memperluas portofolio medianya ke AS dan Eropa.

“Sumber daya media sangat penting untuk pengembangan proyek dan perusahaan, karena memfasilitasi penyebaran informasi yang cepat, menyebarkan berita secara efektif, dan menjangkau audiens yang luas,” tertera di situs.

Sebagai proyek kripto baru, sejak didirikan pada akhir Agustus 2023, TonUP telah mempertahankan laju pengembangan yang ketat, mengorganisir banyak kegiatan dalam empat bulan. Ini termasuk kolaborasi dengan TonEcoAdventurers, peluncuran token MC, Gateway Side Event, dan TONEco Writing Workshop.

proyek kripto

Kemampuan Manajemen Krisis

Sebagai proyek kripto penyedia platform peluncuran token, fokus pada kebutuhan komunitas dan eksekusi manajemen krisis adalah salah satu kemampuan kunci. Pihak TonUP mencontohkan, ketika perhelatan IDO terakhir untuk penerbitan token MC dan aktivitas promosi berikutnya, Tap Fantasy harus menunda peluncuran game, karena masalah teknis, yang sangat mempengaruhi harga token.

“Dalam situasi itu kami dari pihak TonUP segera membeli kembali komisi dari IDO MC itu dan membakarnya (burn). Langkah ini secara signifikan meredakan suasana komunitas dalam situasi yang tegang dan menciptakan trust,” sebut TonUP.

Alokasi Proyek Kripto Token UP dan Roadmap

Dilansir dari situs resminya ini, alokasi jumlah token UP dari proyek kripto TonUP pada gelaran IDO dan IEO ini, hanya 2,5 persen dari total pasokan 100 juta unit token UP. [ps]

Terkini

Warta Korporat

Terkait